Tadinya Berharap Youtuber Ferdian Paleka Prank Waria Kasih Sembako Sampah Tahunya Ngejek Korban

Akibat aksinya melakukan prank tidak terpuji kepada waria, Youtuber Ferdian Paleka mendapat cacian dari publik. Tak cuma cacian, Ferdian Paleka kabarnya juga telah dilaporkan ke pihak kepolisian. Yang menjadi pelapor dalam aksi Ferdian Paleka tak lain adalah korban prank nya, para waria.

Nama Youtuber Ferdian Paleka tiba tiba menjadi viral di media sosial. Hal tersebut lantaran Ferdian Paleka dianggap melakukan prank tidak terpuji terhadap waria atau transpuan. Dikutip dari Kompas.com, dalam sebuah video yang diunggah di akun YouTube nya, tampak Ferdian Paleka bersama dua temannya melakukan prank kepada waria di Bandung, Jawa Barat.

Ia membuat prank bermodus membagi bagikan sembako kepada waria. Alih alih sembako, Ferdian Paleka dan dua temannya justru memasukkan sampah dan batu ke dalam dus mie instan. Ia bahkan mengambil batu dan sampah di dalam tempat sampah untuk dimasukkan ke dus.

"Jadi kita mau survei waria, mereka ada atau enggak di bulan puasa ini," kata Ferdian Paleka dalam video tersebut, dikutip Minggu (3/5/2020). "Kita akan membagikan sembako bahan pangan yang isinya batu bata dan sampah. Kalau ada b******, kardus kardus ini kita bagi, kalau tidak ada, berarti kota ini aman dari waria," kata Ferdian Paleka. Masih dalam video, Ferdian Paleka dan teman temannya kemudian menemukan beberapa waria di jalan raya.

Sambil tertawa cekikikan, mereka turun dari mobil dan membagikan dus berisi sampah tersebut. Sementara itu, dua waria yang mengira benar benar mendapatkan bantuan terlihat bahagia menerima kardus, sedangkan Ferdian Paleka dan kedua temannya masih cekikikan saat naik mobil. Ferdian Paleka meminta aksi tak terpuji mereka tidak dihujat.

"Mereka juga enggak mematuhi pemerintah, PSBB. Dia juga tidak mematuhi pemerintah, jadi kalian jangan hujat kita, kita hanya mau membantu pemerintah," ujar Ferdian Paleka diamini kedua temannya. Aksi yang dilakukan Ferdian Paleka itu pun menuai kecaman karena kontennya dianggap merendahkan derajat sesama manusia. Netizen ramai ramai melaporkan konten Ferdian ke YouTube.

Konten prank tersebut terpantau sudah hilang dari akun YouTube nya pada Senin (4/5/2020) pagi. Belakangan diketahui, dalam video itu, waria yang jadi korban berjumlah empat orang. Semuanya berdomisili di Kiaracondong, Kota Bandung.

Senin (4/5/2020) dini hari, ke empat waria yang jadi korban prank keterlaluan itu melaporkan kasus itu ke Satreskrim Polrestabes Bandung. Sementara itu, informasi yang dihimpun, rumah Ferdian Paleka di Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung didatangi sejumlah orang yang keberatan atas perbuatan tersebut. Foto foto ketika massa mendatangi kediaman Ferdian Paleka pun beredar di linimasa.

FOLLOW US : Dalam akun media sosial @twitkabarjabar, dua sosok yang diduga waria korban prank Ferdian Paleka akhirnya buka suara. Dengan wajah serius, salah seorang pria mengaku ingin agar Ferdian Paleka diberi jerat hukum.

Hal tersebut dilakukan guna memberikan efek jera kepada yang bersangkutan. Karenanya, jalur hukum dirasa pantas dilayangkan pada Ferdian Paleka. "Saya minta ke aparat, ke kepolisian, semoga dihukum setimpal dengan kelakuannya," ucap pria yang diduga korban prank waria Ferdian Paleka.

"Buat efek jera. Jadi enggak akan ada oknum oknum yang kayak gini lagi," kata rekan sang pria. "Dilanjut aja, jalur hukum aja," sambungnya. Lebih lanjut, pria yang diduga jadi korban prank waria Ferdian Paleka itu juga tampak menangis.

Hal itu terjadi lantaran ia teringat dengan aksi Ferdian Paleka yang seolah menghinanya. Padahal diakui sang pria, ia hanya ingin bekerja mencari uang untuk makan. Namun, Ferdian Paleka justru melakukan aksi tidak terpuji yakni memberikan kardus yang ternyata berisi sampah.

"Dianggap sampah. Tadinya mah berharap, dikasih mie, tahunya? Padahal saya mah cuma pengin buat besok makan," "Saya juga sadar bahwa pemerintah dalam rangka ini (memberlakukan PSBB). Tapi kalau saya enggak nyari makan, dari siapa ? Berharap banget, tahunya teh ngejek kayak menghina," kata sang pria seraya menangis. Melalui akun Instagram nya, @ferdianpalekaa, Ferdian juga sempat mengunggah story prank sebelum akunnya menghilang. "

Namun alih alih serius, Ferdian Paleka justru melayangkan permintaan maaf yang ternyata hanya candaan. Saya pribadi meminta maaf atas kelakuan saya dan itu… tapi bohong yaaa," ujar Ferdian Paleka seraya tertawa.(*)

Leave a Comment